Gresik — Program Studi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) Institut Ummul Quro Al-Islami (IUQI) Bogor terus memperkuat kualitas akademik melalui kegiatan visiting lecture. Kali ini, Ketua Program Studi PBA IUQI Bogor, Dr. Fatchiatuzahro, M.Pd.I., menjadi dosen tamu pada mata kuliah Metodologi Penelitian di Program Studi PBA Universitas KH. Abdullah Faqih (UNKAFA) Gresik, Sabtu, 28 Desember. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa semester VII PBA UNKAFA Gresik.

Kegiatan visiting lecture tersebut difokuskan pada penguatan pemahaman metodologi penelitian sebagai bekal akademik mahasiswa dalam menyusun proposal penelitian dan karya ilmiah. Materi disampaikan secara sistematis, aplikatif, dan kontekstual sesuai dengan kebutuhan mahasiswa tingkat akhir Program Studi Pendidikan Bahasa Arab.

Pelaksanaan perkuliahan berlangsung dalam suasana akademik yang kondusif dengan pendampingan dari Ketua Program Studi PBA UNKAFA Gresik, Ainul Haq, M.Pd., yang turut mendukung kelancaran proses pembelajaran bersama mahasiswa peserta.

Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan, dilakukan pula penyerahan buku dan cendera mata dari Program Studi PBA IUQI Bogor kepada Program Studi PBA UNKAFA Gresik. Penyerahan tersebut menjadi simbol penguatan hubungan kelembagaan serta komitmen kerja sama akademik antarpogram studi.

Melalui kegiatan visiting lecture ini, PBA IUQI Bogor dan PBA UNKAFA Gresik diharapkan dapat terus mengembangkan kolaborasi berkelanjutan dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengembangan keilmuan Pendidikan Bahasa Arab.